UJI APLIKASI SISTEM PAKAR BASIS KUISIONER

Nurmansyah, Wawan and Jamilah, Masayu and Wijaya, Antonny and Ferdinan, Teddy (0020) UJI APLIKASI SISTEM PAKAR BASIS KUISIONER. AMIK-JI: Jurnal Informatika, 8 (2). pp. 8-18. ISSN 2301 - 5632

[img] Text
publikasi cover daftar isi isi.pdf

Download (1MB)
Official URL: https://www.ejournal.lembahdempo.ac.id/index.php/A...

Abstract

Manusia saat ini sangat diberikan kemudahan kemudahan dari aktifitasnya dalam bekerja, bermain atau hal lainnya dengan aplikasi – aplikasi yang saat ini terus berkembang dari pengembang aplikasi atau hasil dari penelitian. Perangkat lunak mobile sistem pakar gigi dan penyakit hewan (anjing) memiliki kemampuan dengan tingkat kecerdasan yang terbatas akan tetapi antar muka yang belum sepenuhnya diuji untuk melihat sampai mana pengembang mendapatkan penilaian dari end user. Pengukuran usability dapat dilakukan dengan wawancara ataupun kuisioner. Bagian pengujian ini sangat terbatas pada layout antar muka dan ketertarikan pengguna dalam menggunakan aplikasi. 40 orang responden sebagai sampel populasi, Kuesioner tersebut menggunakan Skala Likert dengan rentang 1 – 3 untuk masing-masing item, uji validitas menyatakan data valid dengan nilai r diatas 0.31, variabel antarmuka pengguna dinyatakan reliabel dengan nialai 0.759, untuk variabel keinginan pengguna untuk menggunakan kembali dinyatakan valid dengan nilai0.764. Uji R2 dilakukan guna mengetahui seberapa besar pengaruh variabel independen kualitas antarmuka dengan variabel dependen keinginan pengguna untuk menggunakan kembali, kualitas antarmuka berpengaruh sebesar 25.4% terhadap keinginan pengguna untuk menggunakan kembali. Sementara sisanya sebesar 74.6% dipengaruhi oleh faktor lain di luar penelitian. Karena t hitung > t tabel, maka H0 ditolak dan H1 diterima, Jadi terdapat pengaruh signifikan dari kualitas antarmuka terhadap keinginan pengguna untuk menggunakan kembali aplikasi sistem pakar (Uji Koefisien Regresi Linear Sederhana (Uji t). Tampilan yang sederhana menghasilkan usabilty aplikasi terhadap penggunan bisa dikatakan baik karena pengguna yang mengujin aplikasi tersebut dinilai mau menggunakannya kembali dan belum ada dari hasil penelitian ini perubahan tampilan yang direkomendasikan.

Item Type: Article
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QA Mathematics
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Journal Publications > Informatics Study Program
Depositing User: Wawan Nurmansyah
Date Deposited: 29 Sep 2020 00:56
Last Modified: 29 Sep 2020 00:56
URI: http://eprints.ukmc.ac.id/id/eprint/4609

Actions (login required)

View Item View Item