GAMBARAN KONSTIPASI PADA PASIEN STROKE NON HEMORAGIK

Windahandayani, Veroneka Yosefpa (2021) GAMBARAN KONSTIPASI PADA PASIEN STROKE NON HEMORAGIK. In: Prosiding Penelitian dan Pengabdian Inovatif pada Masa Pandemi Covid-19, 27 Maret 2021, Tasikmalaya.

[img] Text
LAP Prosiding_Veroneka Y WInda.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://prosiding.rcipublisher.org/index.php/prosid...

Abstract

Konstipasi merupakan masalah yang sering dikeluhkan pada pasien stroke non hemoragik. Konstipasi ini disebabkan oleh gangguan hubungan antara sistem saraf dan pencernaan, akibat penyumbatan pembuluh darah otak oleh trombus atau embolus. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat gambaran konstipasi pasien stroke non hemoragik. Jenis penelitian ini adalah deskriptif, jumlah sampel 33, dengan teknik purposive sampling. Penilaian konstipasi diukur menggunakan Bristol Stool Chart. Hasil uji distribusi frekuensi adalah, pasien terbanyak pada laki-laki yaitu (66,7%), usia dewasa >60 tahun (66,7%), memiliki riwayat konstipasi dalam satu tahun terakhir (84,8%), konstipasi (60,6%). Kesimpulan: pasien stroke non hemoragik sering mengalami konstipasi, yang disebabkan gangguan pada syaraf. Selain itu riwayat konstipasi, usia dan jenis kelamin juga berkontribusi terhadap terjadinya konstipasi. Peneliti merekomendasikan pasien stroke non hemoragik, agar mengkonsumsi serat dan cairan, serta melakukan aktifitas atau latihan, untuk mencegah kejadian konstipasi. Kata Kunci : Konstipasi, Stroke Non Hemoragik

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Konstipasi, Stroke Non Hemoragik
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Proceedings > Nursing Science Study Program
Depositing User: Veroneka Yosefpa Windahandayani
Date Deposited: 30 Jun 2021 02:27
Last Modified: 30 Jun 2021 02:27
URI: http://eprints.ukmc.ac.id/id/eprint/5859

Actions (login required)

View Item View Item