Analisis Tingkat Efisiensi Penjualan Smartphone Dengan Metode Data Envelopment Analysis (Studi Kasus di Multicom Palembang)

Boenyamin, Ferdianto and Alfian, Achmad (2021) Analisis Tingkat Efisiensi Penjualan Smartphone Dengan Metode Data Envelopment Analysis (Studi Kasus di Multicom Palembang). Jurnal Imilah Widya Teknik, 19 (2). pp. 70-73. ISSN 2621-3362

[img] Text
Analisis Tingkat Efisiensi Penjualan Smartphone.pdf

Download (623kB)
Official URL: http://journal.wima.ac.id/index.php/teknik/article...

Abstract

Kebutuhan akan Smartphone kini semakin tinggi, sehingga toko-toko yang menjual Smartphone tumbuh pesat di kota Palembang. Akibatnya pemilik toko harus mempunyai strategi penjualan serta keunggulan fasilitas yang ditawarkan, sehingga mampu menarik konsumen. Multicom merupakan toko kecil menengah yang menjual berbagai Smartphone seperti Samsung, Vivo, dll. Menurut pemilik jumlah penjualan hp mengalami penurunan. Penurunan penjualan tersebut dikhawatirkan akan berpengaruh pada efisiensi toko, sehingga akan dilakukan perhitungan efisiensi. Salah satu metode yang digunakan untuk mengukur efisiensi adalah Data Envelopment Analysis (DEA). Dari hasil penelitian yang dilakukan, diketahui bahwa salah satu toko Multicom tidak beroperasi secara efisien dari bulan Mei 2018 sampai Juli 2018 yaitu memiliki tingkat efisiensi sebesar masing-masing 0,9516; 0,8114; dan 0,9394. Faktor utama yang menyebabkan Multicom belum beroperasi secara efisien adalah belum menerapkan penjualan berbasis online. Untuk meningkatkan efisiensi maka dibuat akun OLX untuk toko Multicom. Setelah menerapkan OLX, toko Multicom memiliki nilai efiensi sebesar 1 yang artinya telah efisien.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: DEA, Smartphone, efisiensi, penjualan
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: Journal Publications > Industrial Engineering Study Program
Depositing User: Achmad Alfian
Date Deposited: 29 May 2021 02:35
Last Modified: 15 Sep 2021 09:17
URI: http://eprints.ukmc.ac.id/id/eprint/5714

Actions (login required)

View Item View Item