Pengaruh Penggunaan Konteks Daun Terhadap Hasil Belajar Siswa

., Lisnani (2019) Pengaruh Penggunaan Konteks Daun Terhadap Hasil Belajar Siswa. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 8 (3). pp. 423-434. ISSN p-ISSN : 2086-4280 e-ISSN : 2527-8827

[img] Text
Mosharafa_Lisnani_September 2019_Repository.pdf

Download (2MB)
Official URL: https://journal.institutpendidikan.ac.id/index.php...

Abstract

Latar belakang penelitian yaitu kesulitan dalam mempelajari materi pecahan, dengan tujuan mengetahui pengaruh penggunaan konteks daun sebagai solusi permasalan materi pecahan terhadap hasil belajar pecahan siswa SD Kelas IV. Jenis penelitian adalah penelitian eksperimen. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 76 orang yang terdiri 3 kelas yaitu IV A, IV B, dan IV C. Sampelnya berjumlah 50 orang yang terdiri dari kelas IV A dan IVB masing-masing berjumlah 25 orang. Penelitian ini dilakukan di SD Negeri 42 Palembang. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara yang dilakukan terhadap guru terkait dengan penggunaan konteks daun pada materi pecahan, tes untuk mengukur hasil belajar siswa, dan dokumentasi. Teknik analisa data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan independent sample t-test melalui SPSS. Hasil dari penelitian ini adalah adanya pengaruh penggunaan konteks daun terhadap hasil belajar pecahan siswa SD kelas IV. Penggunaan konteks daun sangat membantu siswa dalam pembelajaran matematika pada topik pecahan.

Item Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Journal Publications > Elementary School Teacher Education Study Program
Depositing User: Lisnani .
Date Deposited: 21 Oct 2019 03:01
Last Modified: 21 Oct 2019 03:01
URI: http://eprints.ukmc.ac.id/id/eprint/3081

Actions (login required)

View Item View Item