Yonatriza, Hanggara and Fari, Aniska Indah and Rini, Maria Tarisia (2023) Pengetahuan dan Sikap Masyarakat Terhadap Penerimaan Vaksin Covid 19. Pengetahuan dan Sikap Masyarakat Terhadap Penerimaan Vaksin Covid 19, 12 (1). pp. 22-29. ISSN 2654-2552
Text
Laporan Publikasi JBAC Aniska Indah Fari.pdf Download (810kB) |
Abstract
Vaksin covid-19 diberikan untuk memberikan kekebalan imunitas kelompok masyarakat terhadap penularan covid-19. Pengetahuan masyarakat tentang vaksin covid-19 masih kurang dan juga sikap masyarakat masihbanyak yang enggan untuk divaksin covid-19. Kedua hal tersebut menyebabkan masih rendahnya cakupan vaksin covid-19 di Indonesia. Tujuan : diketahui adanya hubungan pengetahuan dan sikap masyarakat terhadap vaksin covid 19. Metode : Jenis penelitian yang digunakan kuantitatif dengan penggunaan metodesurvei deskriptif. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan totalsampling.Sampel dalam penelitian ini adalah 85 responden. Pengambilan data menggunakan kuesioner. Analisis bivariate menggunakan uji kendall’s tau. Hasil penelitian diketahui nilai median dari usia responden adalah 42 tahun, sebagian besarresponden berjenis kelamin perempuan dengan jumlah 51 responden (60%). Pekerjaan responden paling banyak ibu rumah tangga dengan jumlah 36 responden (42,4%). Pendidikan responden paling banyak adalah SMA dengan jumlah sebanyak 42 responden (49,4%). Pengetahuan responden diketahui yaitu sedang dengan jumlah 61 responden (71,8%). Sikap responden diketahui baik dengan jumlah 56 responden (65,9%), mendapatkan vaksin lengkap sebanyak 52 responden (61,2%). Hasil analisis bivariate menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan penerimaan vaksin covid 19 ( π : 0,255 p : 0,017) dan hubungan yang signifikan antara sikap dengan penerimaan vaksin covid 19 ( π : 0.944 p = 0,007).
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Journal Publications > Nursing Science Study Program |
Depositing User: | Aniska Indah Fari |
Date Deposited: | 04 Apr 2023 07:26 |
Last Modified: | 04 Apr 2023 07:26 |
URI: | http://eprints.ukmc.ac.id/id/eprint/10044 |
Actions (login required)
View Item |